LED, Photodioda, dan Phototransistor dan Aplikasi




LED, Photodioda, dan Phototransistor dan Aplikasi






1. Tujuan [kembali]

Photodioda dapat digunakan sebagai sensor lampu otomatis, yang dapat diaplikasikan pada lampu taman otomatis.

2. Alat dan Bahan [kembali]
A. Baterai 9V
B. Resistor 330, 4.7k ,1k ,330 Ω
C. Photodioda
D. Transistor Q1,Q2  BC547
E. LED

3. Dasar Teori [kembali]

Photodiode atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan Dioda Foto adalah komponen Elektronika yang dapat mengubah cahaya menjadi arus listrik. Dioda Foto merupakan komponen aktif yang terbuat dari bahan semikonduktor dan tergolong dalam keluarga Dioda. Seperti Dioda pada umumnya, Photodiode atau Dioda Foto ini memiliki dua kaki terminal yaitu kaki terminal Katoda dan kaki terminal Anoda, namun Dioda Foto memiliki Lensa dan Filter Optik yang terpasang dipermukaannya sebagai pendeteksi cahaya.


Rangkaian sensor ini bisa kita manfaatkan untuk mematikan dan menghidupkan lampu yang ada di rumah kita. Dengan demikian kita bisa menghemat tenaga (bagi yang malas) karena tak perlu lagi untuk menghidupkan lampu ketika malam sudah mulai tiba dan tak perlu repot mematikan ketika matahari pagi mulai menyapa

Rangkaian di atas akan bekerja untuk menghidupkan dan mematikan lampu yang terhubung ke listrik (PLN) secara otomatis tergantung pada kondisi cahaya yang mengenai komponen Photodiode . Artinya jika keadaan sudah malam, lampu akan menyala dan jika sudah pagi lampu akan padam.  Prinsip rangkaian sensor seperti ini cocok digunakan untuk lampu taman, bisa juga lampu rumah dan sekarang sudah ada juga mobil yang lampunya hidup saat malam tiba dan mati ketika siang hari.

Prinsip kerja:

·     1. Pada saat malam hari (saat photo diode tidak terkena cahaya), photodiode akan memiliki tahanan yang sangat besar sehingga transistor q1 akan switches off dan transistor q2 akan switches on, sehingga arus listrik tidak akan melewati transistor q1. Transistor q1 mengalami switches off karna pada terminal basis bernilai nol dan tidak arus emitor sehingga saklar dapat dikatakan off. Dan arus mengalir kearah led dan masuk menuju terminal kolektor, arus juga mengalir masuk dari terminal basis sehingga transistor q2 akan dalam keadaan switches on dan arus kembali lagi arah sumber arus.

2. Pada saat siang hari ( saat photodiode terkena cahaya), photodiode akan memiliki tahanan yang sangat kecil . Kondisi ini akan menyebabkan arus listrik akan mengalir kearah terminal basis transistor q2, arus listrik akan masuk mengalir ke arah terminal emitter dan transistor q1 akan mengalami switches on. Sehingga tidak ada arus yang mengalir ke arah basis terminal basis sehingga transistor q2 mengalami switches off menyebabkan tidak ada arus yang akan mengalir ke arah LED.


4. Video [kembali]


 5. Link Download [kembali]

Untuk mengunduh video dapat klik link di bawah ini
klik





Komentar